Jakarta, HUMAS

Bertempat di halaman Kantor Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN)dilaksanakan Apel yang dipimpin JFT Johny Naldy yang dihadiri oleh seluruh Pegawai di lingkungan BPHN, Senin (7/8/).

Dalam pesannya menyampaikan kepada seluruh Pegawai di lingkungan BPHNl untuk di jadikan pedoman untuk meningkatkan rasa memiliki terhadap negeri ini demi terwujudnya kondisi keamanan, tertib dalam kehidupan dan tertib dalam melaksanakan tugas.

Apel kesadaran yang selalu dilaksanakan setiap hari Senin adalah dalam rangka mempererat sesama pegawai untuk saling memberikan informasi untuk meningkatkan dan membangkitkan semangat dan mengingatkan sebagai abdi masyarakat yang mempunyai fungsi utama, yaitu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.  Sebagai diharapkan setiap aparatur negara bisa menyadari dirinya sebagai pelayan masyarakat dan bisa mengembangkan semangat patriotisme kebangsaan. Mudah-mudahan dengan apel ini bisa memberikan kesadaran kepada seluruh aparatur negara agar dapat melayani masyarakat dan dapat mengelola berbagai dinamika sosial yang ada di tengah-tengah kehidupan masyarakat secara arif dan bijaksana, sehingga setiap persoalan dapat diselesaikan dengan sebaik-baiknya. Untuk mewujudkan fungsi pelayanan tersebut setiap aparatur pemerintahan khususnya di lingkungan kerja BPHN harus meningkatkan kemampuan dan pemahaman dari setiap peraturan.  Oleh karena itu, diharapkan kepada setiap aparatur pemerintah agar dapat memahami sebuah peraturan dengan baik, dengan mengikuti berbagai sosialisasi dan bimbingan teknis, tutup Johny Nady. *tat8ungoneal