BPHNTV-Jakarta. “7 Film Pendek dan 3 Film Dokumenter Penyuluhan Hukum akan segera rilis,†ungkap Kepala Bidang Pengembangan Penyuluhan Hukum Kristomo. Dirinya berkata, bahwa beberapa waktu lalu Pusat Penyuluhan Hukum baru saja melaksanakan pembuatan film pendek dan film dokumenter penyuluhan hukum. Dari segi ide cerita dan skenario, tentu saja terkait dengan materi-materi hukum yang kerap kali di sosialisasikan oleh rekan-rekan penyuluh hukum dan nyata memang terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
Hasanudin selaku kepala Sub Bidang Metode Penyuluhan Hukum menjelaskan bahwa untuk tahun ini agak sedikit berbeda dengan film-film sebelumnya, karena dalam film kali ini menggunakan dialog yang dilakukan oleh para pemain. Selain itu dari segi peralatan kamera yang digunakan juga berbeda dengan yang sudah pernah di lakukan. Selain itu juga tahun ini kami menemukan bakat-bakat baru yang cocok untuk mendalami sebuah karakter yang diperankan dalam sebuah film, ungkap Hasan.
Saat ini sedang dalam proses editing dan finalisasi , jika tidak ada halangan akan di distribusikan ke seluruh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI kisaran Juni-Agustus, tutup Hasan. ***(RA)