BPHN.GO.ID - Jakarta. Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) menggelar acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS), Selasa (27/02/2024). Sebanyak dua orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) resmi dilantik menjadi Pegawai Negeri Sipil di lingkungan BPHN. Pelantikan yang berlangsung di Ruang Mochtar BPHN ini, menandai dimulainya babak baru perjalanan mereka sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Sekretaris BPHN, I Gusti Putu Milawati dalam sambutannya menekankan bahwa pengambilan sumpah/janji ini bukan hanya sekedar ucapan sebagai syarat untuk pelantikan, namun harus di interpretasikan secara nyata. "Setelah mengucapkan janji/sumpah ini diharapkan saudara yang dilantik mampu menjadi ASN yang jujur, bersih, amanah dan berwibawa,” ujar Milawati.
Sebagai generasi penerus, para pegawai yang dilantik harus mampu menjawab segala tantangan kebutuhan organisasi dan berinovasi dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Selain itu, Milawati juga berpesan agar para pegawai tidak berhenti dalam menuntut ilmu, karena ilmu pendidikan merupakan bekal yang akan berguna dan bermanfaat baik untuk individu maupun pengembangan organisasi kedepan.
Lebih lanjut, Milawati menekankan pentingnya komitmen dan integritas bagi para PNS yang baru dilantik. “PNS harus memiliki dedikasi tinggi dalam melayani masyarakat dan selalu menjunjung tinggi nilai-nilai dasar ASN, yaitu BerAKHLAK (Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif), serta harus inovatif mengikuti perkembangan zaman,” tegas Milawati.
Para PNS yang baru dilantik ini tentunya membawa harapan dan semangat untuk membawa perubahan positif di BPHN. Dengan bekal komitmen, integritas, serta semangat untuk belajar dan berinovasi, para PNS yang baru dilantik ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima dan membawa kemajuan bagi bangsa dan negara. (HUMAS BPHN)