BPHN.GO.ID - Jakarta. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menggelar serangkaian perlombaan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, pada Sabtu (17/08/2024). Acara ini menjadi bagian dari tradisi tahunan yang selalu dinantikan, di mana semangat kebersamaan dan nasionalisme terasa kuat di antara para pegawai.
Bertempat di Lapangan Kemenkumham, Jakarta Selatan, suasana riang dan penuh kegembiraan menyelimuti seluruh rangkaian kegiatan. Pegawai dari berbagai Unit Eselon I Kemenkumham bergabung bersama dalam semangat sportifitas dan persaudaraan.
Berbagai jenis perlombaan tradisional digelar dalam acara tersebut, termasuk balap karung, bakiak, panjat pinang dan pakaian adat terbaik. Setiap perlombaan menawarkan tantangan unik yang menguji kekompakan, keterampilan, dan daya tahan para peserta. Tidak hanya itu, permainan yang mengundang nostalgia masa kecil seperti memasukkan paku ke dalam botol dan balap kelereng juga turut memeriahkan suasana.
Dalam kesempatan tersebut, Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN) berhasil merengkuh juara 3 dalam lomba balap kelereng.
Kemeriahan peringatan Hari Kemerdekaan yang diadakan oleh Kemenkumham ini menunjukkan bahwa di tengah kesibukan tugas sehari-hari, pegawai tetap memiliki semangat untuk merayakan momen bersejarah bagi bangsa. Semangat ini diharapkan terus menyala dalam diri setiap pegawai, menjadi motivasi untuk terus bekerja dengan dedikasi demi kemajuan Indonesia. (HUMAS BPHN)