Page 31 - Warta BPHN - Tahun Ke IV Edisi XXI September - Desember 2017

Basic HTML Version

31
Warta BPHN
Tahun IV Edisi XXI September - Desember 2017
Makna
Sumpah Pemuda
Kata Mereka
Tanggal 28 Oktober
merupakan hari
bersejarah bagi pemuda-
pemudi Indonesia
saat memperjuangkan
kemerdekaan pada saat itu.
Didasari atau tidak,
pemuda sejatinya memiliki
peran dan fungsi yang
strategis dalam akselerasi
pembangunan termasuk
pula dalam proses
kehidupan berbangsa dan
bernegara. Generasi muda
harus mempunyai karakter
yang kuat untuk membangun
bangsa dan negara. Warta
BPHN edisi kali ini mencoba
melakukan wawancara
kepada bebe­rapa orang
yang terdiri dari berbagai
profesi tentang makna
Sumpah Pemuda. Yuk simak
pendapat mereka.
Nur Aisyah, Amd. Keb -
Bidan
Menurut saya sumpah pemuda
adalah tombak utama kemerdekaan
NKRI, makna yang saya dapat adalah
menjungjung tinggi harkat dan
martabat indonesia dan siap membela
negara kita dalam situasi apapun.
Cara saya menyikapi tentang
sumpah pemuda di Era Sekarang
yaitu dengan membangkitkan jiwa-
jiwa nasionalis bagi pemuda, berani
mengeluarkan suara demi majunya
Indonesia. Mengulang lagi sejarah-
sejarah tentang indonesia, tentang
sumpah pemuda.
Dan sebagai pemuda-pemudi
Indonesia kita harus bisa membang­
gakan nama bangsa Indonesia di
dalam negeri maupun di luar negeri
dalam segi hal positf. Dan sebagai
generasi penerus kita juga tidak boleh
melupakan pahlawan-pahlawan yang
telah berjuang untuk Indonesia, dan
menjadikannya sebagai panutan.
Kurniawan Eka S.ikom -
Dosen Komunikasi Visual
Sumpah yang diucapkan oleh
pemuda Indonesia pada tanggal 28
Oktober untuk tujuan menunjukan
persatuan bangsa Indonesia terutama
pemudanya untuk melawan penjajah.
Untuk
mempersatukan
seluruh
pemuda yang ada di Indonesia untuk
melawan penjajah. Yang saat ini bisa
di artikan sebagai idealis, semangat
nasionalisme dan patriotisme.
Sebagai pengingat kembali
akan persatuan pemuda Indonesia
dahulu sebagai cara untuk meraih
kemerdekaan. Pengingat akan masa
perang dan jasa pemuda. Berharap
supaya pemuda Indonesia tetap
bersatu membangun Indonesia dalam
bidang keahliannya masing-masing.